Rechercher dans ce blog

Wednesday, May 24, 2023

Ratu Rock 'n Roll Tina Turner Meninggal Dunia - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Ratu rock 'n roll Tina Turner meninggal dunia dalam usia 83 tahun setelah mengalami sakit cukup lama.

Tina Turner tutup usia di rumahnya di Swiss, pada Rabu (24/5/2023) waktu setempat, kata juru bicaranya, Bernard Doherty, dalam sebuah pernyataan.

"Tina Turner, sang Ratu Rock 'n Roll, telah meninggal dunia dengan tenang hari ini di usia 83 tahun setelah mengalami sakit yang cukup lama di Kusnacht dekat Zurich, Swiss," demikian pengumuman resmi dari keluarga Turner, dilansir People.

"Dengan kepergiannya, dunia kehilangan seorang legenda musik dan panutan," lanjut pernyataan tersebut.

Pemakaman akan dilaksanakan secara tertutup, hanya dihadiri keluarga dan sahabat dekat.

Penyanyi tersebut tinggal di Swiss bersama suaminya, Erwin Bach, seorang aktor dan produser musik asal Jerman, sejak tahun 1994.

Tina Turner mendapatkan kewarganegaraan Swiss pada 2013.

Dalam beberapa tahun terakhir, penyanyi kelahiran Amerika Serikat itu mengalami banyak masalah keseahatan.

Dia mengalami stroke, kanker usus, dan gagal ginjal total sampai-sampai membutuhkan transplantasi ginjal.

Tina Turner memiliki suara dan penampilan yang khas. Dia seperti tidak memiliki rasa lelah ketika tampil di panggung.

Dilahirkan dengan nama Anna Mae Bullock, pada 26 November 1939, Tina Turner mulai dikenal ketika menjadi bagian dari duo Ike & Tina Turner pada tahun 1960an.

Mereka tampil live sebagai Ike & Tina Turner Revue dengan dukungan band King's of Rhythm yang dibentuk Ike Turner dan penyanyi latar Ikettes.

Duo Ike & Tina Turner melahirkan sejumlah lagu hits seperti "Proud Mary", "Come Together", dan "I Want to Take You Higher".

Tina Turner kemudian bersolo karier pada tahun 1970an. Sebagai artis solo, Tina Turner meraih puncak popularitas di era MTV dengan lagu-lagu "What's Love Got to Do with It", "The Best", dan "Private Dancer".

Dia pun menjadi salah satu artis musik paling sukses di masa itu.

Dalam kehidupan pribadi, Tina Turner mengalami kekerasan dalam rumah tangga dari Ike Turner, suami sekaligus partner bermusiknya.

Bagaimana dia bertahan hidup dan melepaskan diri dari Ike Turner kemudian diangkat menjadi sebuah film bertajuk What's Love Got to Do with It (1993) dengan aktris Angela Bassett memerankan Tina Turner.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Ratu Rock 'n Roll Tina Turner Meninggal Dunia - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Momen Pernikahan Kelima Andika Kangen Band - 20Detik

[unable to retrieve full-text content] Momen Pernikahan Kelima Andika Kangen Band    20Detik Selamat! Andika Kangen Band Resmi Nikah Keli...