Rechercher dans ce blog

Monday, January 17, 2022

Benarkah Cerita Upin Ipin dari Khayalan Opah? Ini Sederet Faktanya - Kompas TV

Viral penemuan makam diduga Upin dan Ipin di TikTok. (Sumber: Kompas.com)

KOMPAS.TV - Jagat maya belakangan ini diramaikan dengan viralnya narasi animasi Upin dan Ipin merupakan khayalan dari karakter Opah sepuluh tahun yang lalu.

Narasi ini beredar dalam video yang menunjukkan makam atau kuburan dari dua anak bernama Upin dan Ipin.

Benarkah animasi Upin dan Ipin berasal dari khayalan Opah?

Baca Juga: Viral Kuburan Upin dan Ipin dan Kisah di Baliknya, Simak Penjelasan Penulis Ceritanya

Pencipta dan Penulis Cerita Upin Ipin

Film animasi Upin dan Ipin tidak lepas dari nama Burhanuddin Radzi dan istrinya, Ainon Ariff, yang merupakan pencipta dan penulisnya.

Burhanuddin sendiri merupakan alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) yang bekerja sebagai kontraktor di perusahaan minyak di Malaysia selama 10 tahun.

Hingga 2005, tepatnya saat pemerintah Malaysia mulai mengembangkan industri animasi, Burhanuddin pun ikut andil dengan membuat Les' Copaque Productionz.

Melansir TribunWiki, Senin (17/1/2022), Burhanuddin dan Ainon memperkenalkan Upin dan Ipin pada 14 September 2007. Jalan ceritanya ditulis sendiri oleh Ainon.

Awal Dibuat Sambut Ramadan

Ainon menjelaskan, animasi tersebut mulanya dibuat khusus untuk menyambut bulan Ramadan dan mendidik anak-anak agar memahami pentingnya Ramadan.

Animo penonton yang tinggi kemudian membuat animasi ini dilanjutkan. Les' Copaque lantas membuat satu musim lagi untuk menyambut Ramadan tahun selanjutnya.

Adblock test (Why?)


Benarkah Cerita Upin Ipin dari Khayalan Opah? Ini Sederet Faktanya - Kompas TV
Read More

No comments:

Post a Comment

Momen Pernikahan Kelima Andika Kangen Band - 20Detik

[unable to retrieve full-text content] Momen Pernikahan Kelima Andika Kangen Band    20Detik Selamat! Andika Kangen Band Resmi Nikah Keli...