Kapanlagi.com - Meski sudah agak baikan, rupanya kondisi kesehatan Ferry Irawan masih sangat memprihatinkan. Pria berusia 44 tahun itu kini harus memakai gips di leher dan berbicaranya pun terbata.
Saat ditemui di kediamannya kawasan Bekasi, Kamis (15/7), Ferry mengungkapkan jika dirinya tak hanya menjalani pengobatan medis tetapi juga alternatif. Namun besarnya biaya yang harus dikeluarkan membuat Ferry Irawan kesulitan.
"Ya berobat medis, alternatif juga. Cuma pengobatan saya butuh biaya banyak ya, karena emang tidak bisa pakai BPJS juga," ungkap Ferry Irawan dengan suara tersengal karena menahan rasa sakit.
1. Bantuan Keluarga dan Rekan Artis
Ferry Irawan ungkap kesulitan biaya untuk berobat. (credit: Kapanlagi.com/Muhammad Akrom Sukarya)
Bahkan asuransi miliknya juga tak bisa dipakai karena riwayat penyakitnya. Oleh karena itu, ia berterima kasih pada rekan, sahabat, dan keluarga yang selama ini membantu."Asuransi juga nggak bisa karena ada riwayat sakit jadi ya semua keluarga, sahabat banyak yang bantuin (biaya pengobatan) dan support," ujarnya.
Sejumlah alasan jadi bahan pertimbangan Ferry Irawan menjalani dua pengobatan sekaligus. Selain biaya yang lebih besar, situasi pandemi covid yang masih tak terkontrol membuat Ferry akhirnya memutuskan menjalani pengobatan alternatif di rumah dibanding harus sering ke rumah sakit.
"Kalau di rumah sakit pasti biaya lebih besar dan sekarang ini kasus covid makin ini ya (besar). Jadi saya juga tiap berobat ke rs dan alternatif, semua harus swab dulu. Prokes dijalanin," paparnya.
2. Keadaan Semakin Mempersulit
Untuk satu kali berobat, Ferry Irawan mengaku harus mengeluarkan uang jutaan rupiah. Situasi pandemi ini semakin memperparah kesulitan ekonomi yang ia rasakan."Obatnya lumayan ya, mahal, sekali tebus tuh kadang buat seminggu dua minggu bisa 3 juta. Ya bayangin aja lagi keadaan seperti ini ya. Saya mohon pamit ya (tersengal-sengal napasnya) lanjut sama ini aja makasih," tutup Ferry Irawan.
Sudah Baca Yang Ini Belum?
Kesulitan Biaya, Ferry Irawan Tak Bisa Gunakan BPJS dan Asuransi Untuk Berobat - KapanLagi.com
Read More
No comments:
Post a Comment